SIDOMULYO- (deklarasinews.com)- Pemerintah Desa (Pemdes) desa Sidorejo Kecamatan Sidomulyo menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (MusrenbangDes), Rabu (23/10/2024).
MusrenbangDes desa Sidorejo tersebut dihadiri oleh Camat Sidomulyo Rohidin.S.Sos, Kapolsek Sidomulyo Iptu Sugianto SH MH, Danramil 421/07 yang diwakili oleh Bhabinkamtibmas setempat, serta Kades Sidorejo Sutiyanto.
Hadir pula Ketua dan anggota BPD, para aparatur desa, Ketua TP PKK desa Sidorejo bersama anggotanya, para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan warga masyarakat setempat.
Kades Sidorejo Sutiyanto dalam sambutanya mengatakan terima kasih kepada semua pihak, sehingga MusrebangDes 2025 dapat berjalan sesuai dengan harapan kita semua.
Selain itu Sutiyanto juga mengucapkan terima kasih kepada semua aparatur desa Sidorejo atas peran sertanya dalam pelaksanaan program pembangunan desa Sidorejo sehingga berjalan sesuai dengan program yang telah ditetapkan,” Ucapnya.
Selain itu kades Sidorejo juga berharap kepada semua warga desa Sidorejo untuk dapat bersama -sama mensukseskan program Kandang,Kebun dan Kolam (K3) yang telah kita laksanakan bersama.
Program K3 merupakan program pemerintah yang harus kit dukung dan kita laksanakan bersama. Hal itu dimaksudkan Untuk meningkatkan perekonomian warga, khususnya warga desa Sidorejo.
Seperti kita ketahui bersama bahwa hampir seluruh warga desa Sidorejo memiliki lahan yang cukup untuk mensukseskan program K3, oleh karena itu saya yakin program ini akan sukses didesa ini,” tutupnya.
Ditempat yang sama Camat Sidomulyo Rohidin, S.Sos mengatakan bahwa pihaknya sangat yakin bahwa program yang dijalankan oleh Kades Sidorejo hanya satu tujuanya yakni untuk meningkatkan perekonomian warganya.
Oleh karena itu partisipasi dan dukungan semua pihak sangat penting demi suksesnya program yang telah dilaksanakan didesa ini.
Dalam menjelang pelaksanaan pilkada yang akan digelar 27 Nopember 2024 mendatang diharapkan kepada semua warga desa mensukseskan diantara tidak Golput.
Perbedaan dalam pilihan itu biasa dalam Pilkada, sehingga terhindar dari terjadinya konflik gegara beda pilihan. Tetap jaga kondusifitas, tetap jalin hubungan baik antar sesama/warga hindari terjadinya hal yang dapat meriugikan kita bersama.
Mari jaga wilayah kita , jaga kondusifitas , sukseskan Pilkada agar dapat berjalan aman damai dan sejuk , ” Tutur Camat Sidomulyo. (Cak Ton)