LAMSEL -(deklarasinews.com)- Penggunaan pelumas merupakan hal yang penting untuk kendaraan bermotor. Tidak hanya itu, penggantiannya juga harus rutin teratur sesuai dengan kondisi olinya. Jika sebelumnya sering telat ganti oli maka, akan akan berdampak pada munculnya oil sludge atau endapan pelumas. Nah, oleh karena itu ada produk dari honda yang disebut sebagai oil system cleaner.
Ada beberapa manfaaat yang bisa diperoleh dengan menggunakan produk oli system cleaner sebelum penggantian oli mesin. Pelumas tambahan berukuran kecil ini ternyata menyimpan manfaat yang luar biasa. Berikut beberapa di antaranya :
1. Melarutkan Endapan Kotoran Pada Jalur Mesin
Endapan kotoran ini hanya bisa larut setelah terkena pelumas dengan kandungan cleansing agent yang terdapat pada oil system cleaner. Anda tidak bisa menggunakan sembarang oli untuk menghilangkan endapan ini.
2. Membuat Pelumasan Lebih Efektif
Penah mengalami rasanya rajin ganti oli tapi performa motor tetap kurang bagus daripada sebelumnya? Bisa jadi, ada terlalu banyak kotoran dan endapan di jalur mesin, sehingga membuat pelumas tidak bisa masuk ke sela-sela mesin. Namun, dengan membiasakan diri menggunakan oil system cleaner sebelum ganti oli secara tidak langsung akan membuat sistem pelumasan menjadi lebih efektif. Performa motor yang tadinya berat, sekarang tarikannya kembali enteng dan semakin bagus.
3. Mengoptimalkan Kinerja Oli Mesin
Bagian yang tidak kalah penting, menggunakan oil system cleaner mampu meningkatkan kinerja dan efektivitas penggantian oli mesin secara berkala. Sebagai catatan pemberian oil cleaner selalu dilakukan secara rutin sebelum ganti oli, maka Anda bisa merasakan perbedaan performa yang cukup signifikan.
Tidak bisa digunakan asal-asalan, untuk hasil yang bagus Anda juga perlu memperhatikan prosedur penggunaannya. Berikut langkah-langkanya :
Pertama, tuangkan cairan oil cleaner ke dalam lubang pengisian pelumas mesin, kemudian, nyalakan mesin dalam keadaan idle selama 10 menit lalu buang oli yang lama dan cairan oil cleaner melalui lubang pembuangan oli.
Cukup mudah ya? Sobat Tunas Honda Kalianda yang sudah terbiasa ganti oli sendiri pasti bisa melakukannya. Namun, bagi yang tidak terbiasa lebih baik bawa ke Ahass Kalianda, lebih aman dan paktis.
Demikian penjelasan mengenai oli system cleaner produk pembersih oli andalan dari Tunas Honda Kalianda. Semoga informasi ini bisa bermanfaat, sampai jumpa di postingan berikutnya.(*)