PATI-(deklarasinews.com)- Anggota Koramil 18/Winong jajaran Kodim 0718/Pati bersama warga melaksanakan kerjabakti pembersihan puing-puing sisa kebakaran rumah milik Mbah Parsini warga Desa Pohgading Kecamatan Winong Pati.
Pasca kebakaran, Babinsa Desa Pohgading Sertu Joni anggota Koramil 18/Winong menggerakkan warga untuk melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan puing-puing kebakaran, dengan kita bersama – sama saling bahu membahu maka pekerjaan akan menjadi ringan dan sebagai aparat teritorial wujud Kemanunggalan TNI bersama Rakyat.”jelas babinsa.
Ditemui dilokasi Pelda Sutar Batuud Koramil Winong menyampaikan hari ini kita konsolidasi semua personil untuk membantu membersihkan puing-puing sisa kebakaran dan ini kita lakukan sampai selesai,” kata Pelda Sutar.(nartopendimpati)